Jakarta, 3 Maret 2025 – Debindo merayakan hari jadinya yang ke-38 dengan penuh makna melalui acara Tasyakuran HUT Debindo ke-38 yang diselenggarakan di Lantai 4, Gedung G9. Acara ini tidak hanya menjadi momen perayaan, tetapi juga ajang untuk mempererat tali silaturahmi serta berbagi kebahagiaan dengan sesama.
Debindo mengundang 38 anak yatim sesuai dengan usia Debindo untuk ikut merasakan kebahagiaan dalam acara ini. Kegiatan ini diawali dengan doa bersama sebagai ungkapan syukur atas perjalanan dan pencapaian Debindo selama 38 tahun. Selain santunan, acara ini juga diisi dengan buka puasa bersama yang menghadirkan suasana kehangatan dan kebersamaan. Para tamu undangan, termasuk jajaran manajemen dan karyawan Debindo, menikmati hidangan berbuka dalam suasana penuh keakraban dan rasa syukur.
Dengan diadakannya acara ini, Debindo berharap dapat terus memberikan dampak positif bagi masyarakat serta mempertahankan nilai-nilai kebersamaan dan kepedulian dalam setiap langkahnya. Semoga kebersamaan yang terjalin dalam perayaan ini semakin memperkuat semangat Debindo untuk terus berkembang dan berkontribusi lebih luas lagi di masa depan.
_
Untuk informasi lebih lanjut, kunjungi website kami di www.debindo.com. Jangan lupa untuk mengikuti kami di media sosial resmi untuk tetap mendapatkan informasi terkini: Instagram @debindonetwork dan Facebook Debindo Network.