Jakarta, 27-30 Juli 2023 – Bazar UMKM untuk Indonesia telah sukses digelar pada 27-30 Juli 2023 di Lantai Basement, Sarinah, Jakarta. Acara ini diselenggarakan oleh PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk. (BNI) dan PT Aneka Tambang Tbk. (Antam), dengan dukungan dari Kementerian BUMN yang merupakan bagian dari perayaan 25 tahun kementerian BUMN yang bertujuan untuk memberikan kesempatan kepada para pelaku UMKM untuk memasarkan produk mereka secara lebih luas, baik secara offline di Sarinah maupun online melalui platform Pasar Digital Indonesia (PaDi UMKM).
Dalam bazar ini, berbagai produk inovatif dan khas daerah dipamerkan, termasuk kuliner, fesyen, kriya, dan produk kecantikan. Selain itu, acara ini juga dimeriahkan dengan peragaan busana, penampilan musik, presentasi produk UMKM, serta talkshow yang bertepatan dengan peringatan Hari Anak Nasional 2023.
Bazar ini juga menawarkan berbagai promo menarik, termasuk diskon produk UMKM, untuk menarik minat pengunjung dan meningkatkan transaksi penjualan. Melalui acara ini, diharapkan produk-produk UMKM Indonesia dapat lebih dikenal oleh masyarakat luas dan mampu bersaing di pasar domestik maupun internasional.
_
Untuk informasi lebih lanjut, kunjungi website kami di www.debindo.com. Jangan lupa untuk mengikuti kami di media sosial resmi untuk tetap mendapatkan informasi terkini: Instagram @debindonetwork dan Facebook Debindo Network.